Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

aurora..Avatar border
TS
aurora..
10 Tanda Bahaya Kanker Pada Anak Yang Harus Diwaspadai


1. Demam

Demam merupakan kondisi medis yang sangat umum terjadi pada anak-anak pra pubertas. Akan tetapi, demam berkepanjangan tanpa sebab yang jelas juga bisa menjadi tanda bahaya kanker pada anak.

Jenis kanker pada anak yang ditandai dengan demam berkepanjangan tanpa sebab yang jelas adalah leukemia (kanker darah putih) dan limfoma (kanker getah bening).

Segera bawa anak Anda ke dokter apabila anak Anda mengalami demam tanpa sebab yang berlangsung selama lebih dari 24 jam (<2 tahun) atau lebih dari 72 jam (>2 tahun), lebih-lebih apabila disertai dengan pembengkakan kelenjar getah bening.

(SUMBER 1)

2. Perubahan pada bola mata anak

Apabila manik mata anak Anda bersinar ketika terkena cahaya (seperti mata kucing), jangan tunda-tunda lagi untuk segera membawa anak Anda ke dokter! Itu adalah gejala kanker retina mata (retinoblastoma).

Selain manik mata yang bersinar seperti mata kucing, retinoblastoma pada anak juga ditandai dengan bagian putih mata yang memerah, mata juling dan nyeri pada bola mata.

(SUMBER 2)

3. Sering mimisan

Mimisan sebenarnya merupakan masalah kesehatan yang normal terjadi pada anak-anak pra pubertas, karena pembuluh darah anak-anak pra pubertas masih sangat tipis dan rapuh, sehingga sangat mudah pecah. Akan tetapi, mimisan yang terlalu sering juga bisa menjadi salah satu tanda bahaya kanker darah putih pada anak.

Selain kanker darah putih, jenis kanker lainnya pada anak yang ditandai dengan sering mimisan adalah kanker otot sadar (rabdomiosarkoma).

Apabila anak Anda terlalu sering mimisan tanpa sebab yang jelas, Anda harus segera membawa anak Anda ke dokter.

(SUMBER 3)

4. Pucat

Apabila warna kulit dan bibir anak Anda yang biasanya berwarna kemerahan tiba-tiba berubah menjadi pucat tanpa sebab yang jelas, jangan disepelekan! Bisa jadi, itu adalah salah satu tanda bahaya kanker pada anak.

Jenis kanker pada anak yang ditandai dengan pucat tanpa sebab adalah leukemia atau kanker darah putih.

Selain karena kanker, pucat pada anak juga bisa disebabkan karena masalah kesehatan yang lainnya, misalnya masalah peredaran darah, hipoglikemia, atau anemia.

Tanda-tanda pucat pada anak yang berkulit gelap dapat dilihat dari warna telapak tangan dan kuku anak yang tampak putih pucat, alih-alih berwarna kemerahan.

Apabila selama beberapa hari berturut-turut warna kulit, bibir, telapak tangan dan kuku anak tampak lebih pucat dari biasanya, Anda perlu membawa anak Anda ke dokter.

(SUMBER 4)

5. Sakit kepala hebat

Apabila anak Anda sering mengeluhkan sakit kepala hebat yang disertai dengan muntah-muntah, Anda patut waspada. Bisa jadi, itu adalah salah satu tanda bahaya tumor otak pada anak.

Selain karena tumor otak, sakit kepala hebat pada anak yang disertai dengan muntah-muntah juga bisa disebabkan karena masalah kesehatan yang lainnya, misalnya perdarahan otak atau radang selaput otak.

Ciri khas sakit kepala pada anak yang disebabkan karena tumor otak adalah sakit kepalanya biasanya terjadi pada pagi hari dan hanya akan reda setelah anak muntah.

(SUMBER 5)

6. Kejang

Kejang tanpa sebab yang jelas adalah salah satu tanda bahaya tumor otak pada anak yang harus Anda waspadai.

Selain karena tumor otak, kejang pada anak juga bisa disebabkan karena cedera kepala atau demam yang terlalu tinggi.

Kejang pada anak adalah suatu kondisi darurat medis. Segera bawa anak Anda ke unit gawat darurat rumah sakit apabila anak Anda mengalami kejang yang tidak biasanya, atau kejang yang berlangsung selama lebih dari 5 menit.

(SUMBER 6)

7. Perubahan pada perut anak

Periksalah perut anak Anda secara rutin. Apabila Anda menemukan adanya benjolan atau pembesaran pada perut anak Anda yang semakin bertambah besar, Anda harus segera membawa anak Anda ke dokter. Bisa jadi, itu adalah salah satu tanda bahaya kanker pada anak.

Jenis kanker pada anak yang ditandai dengan perubahan pada perut adalah kanker darah putih (leukemia), kanker jaringan saraf (neuroblastoma), kanker ginjal (nefroblastoma) dan kanker hati (hepatoblastoma).

(SUMBER 7)

8. Kehilangan keseimbangan tubuh

Apabila anak Anda yang biasanya berjalan dengan baik tiba-tiba berubah menjadi berjalan limbung dan sering terjatuh tanpa sebab yang jelas, Anda patut waspada. Bisa jadi, itu adalah tanda bahaya tumor otak pada anak.

Segera bawa anak Anda ke dokter apabila anak Anda berjalan limbung dan sering terjatuh tanpa sebab yang jelas, lebih-lebih apabila disertai dengan sakit kepala hebat dan muntah-muntah.

(SUMBER 8)

9. Perubahan kepribadian anak

Apabila anak Anda yang biasanya cerdas dan ingatannya kuat tiba-tiba berubah menjadi pelupa dan mudah bingung tanpa sebab yang jelas, jangan disepelekan! Bisa jadi, itu adalah tanda bahaya tumor otak pada anak.

Apabila anak Anda mengalami perubahan kepribadian tanpa sebab yang jelas selama beberapa hari berturut-turut, lebih-lebih apabila disertai dengan sakit kepala dan muntah-muntah, segera bawa anak Anda ke dokter.

(SUMBER 9)

10. Pembengkakan kelenjar getah bening

Kelenjar getah bening merupakan sekumpulan kelenjar kecil berbentuk bulat yang terdapat di ketiak, pangkal paha dan leher anak. Kelenjar getah bening berfungsi untuk melindungi tubuh manusia dari bahaya infeksi.

Pembengkakan kelenjar getah bening pada anak biasanya disebabkan karena infeksi virus atau bakteri, misalnya flu, mononukleosis, atau luka yang terinfeksi. Akan tetapi, pembengkakan kelenjar getah bening juga bisa menjadi tanda bahaya kanker pada anak.

Jenis kanker pada anak yang ditandai dengan pembengkakan kelenjar getah bening adalah leukemia (kanker darah putih) dan limfoma (kanker getah bening).

Segera bawa anak Anda ke dokter apabila anak Anda mengalami pembengkakan kelenjar getah bening selama lebih dari 5 hari.

(SUMBER 10)

Quote:
bingsunyata
amekachi
jokoariyanto
jokoariyanto dan 4 lainnya memberi reputasi
5
839
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan